www.irhamhizrata.com - Indonesia Yakin Juara di Brunei Darussalam | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI
Timnas Indonesia U-21 optimis bisa menjuarai turnamen Piala Hassanal Bolkiah dengan mengalahkan tuan rumah Brunei Darussalam. Pasalnya, di laga final yang digelar Jumat (9/3) sore ini, tim asuhan Widodo C. Putro bisa tampil full team, tidak ada pemain yang absen karena akumulasi kartu ataupun cedera.
"Pemain tak ada yang cedera. Semua pemain inti bisa main. Mental dan stamina mereka juga oke," terang Saad Budiono, dokter Timnas Indonesia U-21, Kamis (8/3).
Optimisme tinggi pun digaungkan oleh pelatih Widodo C. Putro. Bisa diturunkannya semua anggota skuad Timnas Indonesia U-21 jelas membuat pelatih yang juga pemain legendaris Timnas Indonesia ini lebih leluasa dalam meracik tim untuk laga final nanti.
"Kita siap tampil lawan Brunei. Optimistis bisa juara!" ujar mantan pelatih Petrokimia Putra Gresik, Persela Lamongan, dan pernah menjadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia ini yakin.
Namun, sang pelatih juga mengingatkan agar Andik Vermansyah dan kawan-kawan tidak terlalu percaya diri dan meremehkan lawan. Sebab, sifat seperti itu justru bisa menjadi bumerang bagi Indonesia. Apalagi, Brunei Darussalam dipastikan akan tampil semangat lantaran bertarung di depan publiknya sendiri.
Untuk itu, sang pelatih memohon doa dan dukungan dari seluruh rakyat Indonesia supaya tim Garuda Muda bisa mempersembahkan yang terbaik untuk bangsa dan negara.
"Kita butuh doa dan dukungan seluruh rakyat Indonesia. Saya ingatkan anak-anak untuk tidak over confidence," tandas Widodo C. Putro.
Indonesia Yakin Juara di Brunei Darussalam | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI on Thu, 08 Mar 2012 18:45:06 -0800