www.irhamhizrata.com - SBY Penasaran dengan Kekalahan Telak Indonesia Lawan Bahrain | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI
Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), akhirnya angkat bicara mengenai kekalahan kelak 0-10 yang dialami Timnas Indonesia dari tuan rumah Bahrain. Orang nomor satu di Indonesia ini bahkan merasa penasaran mengapa Laskar Garuda bisa kalah dengan skor yang sangat memalukan.
Kendati tidak menonton secara langsung laga Indonesia saat melawat ke Bahrain, namun sang presiden mengaku sangat penasaran dengan kekalahan timnas yang disebutnya sangat luar biasa. Patut dicatat, kekalahan ini merupakan kekalahan terbesar Timnas Indonesia sepanjang sejarah.
"Saat pertandingan melawan Bahrain saya tidak menonton. (Namun), saya langsung mencari tahu ada apa. Kenapa kalah luar biasa telaknya." tandas SBY seperti dikutip dari BolaNet, Senin (5/3).
Mengenai tudingan PSSI bahwa wasit telah merusak permainan Indonesia sehingga kalah sangat telak di Bahrain, SBY meminta agar semua pihak bisa tetap mengontrol diri. Apabila memang tidak bisa menerima kekalahan atas Bahrain itu, SBY menghimbau agar PSSI menempuh jalur yang tepat.
"Timnya katanya tidak siap. Ada perilaku wasit yang tidak baik. Silahkan gunakan jalur FIFA kalau kita merasa keberatan, silahkan," kata sang presiden.
Namun, di luar hal-hal non teknis yang dituding mempengaruhi penampilan Indonesia saat laga melawan Bahrain itu, SBY meminta agar PSSI dan Timnas Indonesia segera melakukan introspeksi diri mengapa kekalahan mencolok itu dapat terjadi.
"Lakukan introspeksi mengapa kekalahan bisa telak di Bahrain!" himbau SBY.
SBY Penasaran dengan Kekalahan Telak Indonesia Lawan Bahrain | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI on Mon, 05 Mar 2012 01:42:09 -0800