Senin, 20 Februari 2012

Setelah Kurnia Meiga, M. Ridhuan Ada di Laga Arema ISL | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI


www.irhamhizrata.com - Setelah Kurnia Meiga, M. Ridhuan Ada di Laga Arema ISL | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI





Muhammad Ridhuan


Gejala akan menyeberangnya para pemain Arema IPL yang mengajukan pengunduran diri ke Arema ISL kian mendekati kenyataan. Setelah Kurnia Meiga yang didapati turut merayakan kemenangan kandang Arema ISL saat melawan PSPS beberapa waktu lalu, kini giliran M. Ridhuan yang terlihat ada di laga Arema ISL versus Persija ISL, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (19/02), kemarin.


Namun, berbeda dengan Kurnia Meiga yang jelas-jelas ikut berbaur dengan para pemain Arema ISL seusai pertandingan dan bahkan ikut masuk ke ruang ganti pemain serta sempat menyapa Aremania, gelagat M. Ridhuan sedikit lebih kalem. Pemain internasional Singapura ini terlihat menonton laga Arema ISL melawan Persija ISL di bangku VVIP.


Keberadaan M. Ridhuan sontak menjadi perhatian orang-orang yang sempat memergokinya, termasuk sejumlah pengurus Arema ISL yang bergegas menyambangi pemain berusia 27 tahun itu. Apakah ini isyarat bahwa M. Ridhuan akan bergabung kembali dengan Arema ISL?


Jawabannya bisa iya dan bisa juga tidak. Pasalnya, M. Ridhuan hanya tersenyum simpul penuh arti saat wartawan menanyakan apakah kehadirannya sore itu adalah sinyal bergabungnya ia kembali ke Arema ISL.


Selain Kurnia Meiga dan M. Ridhuan, masih ada sejumlah pemain pilar Arema IPL yang menyatakan mundur dari tim yang berlaga di kompetisi resmi PSSI itu, yakni Nooh Alam Syah, Hendro Siswanto, T.A. Musafri, Dendi Santoso, Al Farizi, Dendi Santoso, Sunarto, dan Esteban Guillen. Bahkan, ada 2 pemain lagi yang disebut-sebut akan segera menyusul, yakni Leonard Tupamahu dan Ahmad Amirudin. Akibat mundurnya mereka ini, para pemain yang sebelumnya dipanggil Timnas Indonesia akhirnya dicoret oleh PSSI.







Setelah Kurnia Meiga, M. Ridhuan Ada di Laga Arema ISL | BERITA LIGA INDONESIA TERKINI on Sun, 19 Feb 2012 19:32:41 -0800

Blog Archive